Pemerintah Kota Blitar melalui Dinas Lingkungan Hidup Kota Blitar melaksanakan GEMPITA (Gerakan Masyarakat Peduli Kelola Sampah Kota) setiap tahunnya sebagai wujud peran serta serta masyarakat dalam pengurangan sampah di tingkat hulu atau sumbernya. Untuk mendukung suksesnya GEMPITA, pada tanggal 22 - 24 November 2022 Dinas Lingkungan Hidup Kota Blitar mengadakan pelatihan daur ulang dan pembuatan kompos melalui budidaya maggot BSF (Black Soldier Fly) dan pilah pilih sampah bernilai ekonomi. Kegiatan ini dilaksanakan di PDU (Pusat Daur Ulang) Ngegong selama tiga hari dengan peserta 21 Kelompok Bank Sampah.
Bertindak selaku narasumber Bapak Muhammad Furqon dari Pusat Pelatihan Pertanian dan Perdesaan Swadaya (P4S) Karangsari sebagai praktisi budidaya maggot, dan Bapak Sunyoto dari ketua Bank Sampah Induk ORBIT Kel. Kepanjenlor. Selain melakukan pelatihan budidaya, Dinas Lingkungan Hidup Kota Blitar juga memberikan sarana prasana pendukung yang diberikan pada masing-masing kelompok, dan akan didampingi dalam proses keberlangsungannya termasuk pengiriman makanan maggot. Saat sudah siap panen, Dinas Lingkungan Hidup pun siap memfasilitasi dalam pembelian hasil maggotnya.
Dengan diadakannya pelatihan ini diharapkan masyarakat mampu mengolah sampahnya dari tingkat rumah tangga sehingga sampah yang masuk ke TPA dapat terkurangi dan dapat meningkatkan ekonomi bagi pelakunya.
Berita Populer
by Administrator | 31 May 2023
by Administrator | 02 Apr 2023
by Administrator | 19 May 2023
by Administrator | 12 May 2023
by Administrator | 21 Mar 2023
by Administrator | 11 May 2022